Kamis, 18 Agustus 2011

Mujarobat : menurut Al Quran dan As Sunnah yang Shahih


Ditulis Oleh: Abdulloh bin Muhammad As Sadhan   
Manusia itu begitu lemah untuk bertarung langsung dengan musuh-musuhnya, baik yang terlihat seperti sesama manusia, hewan-hewan berbisa, binatang-binatang buas, dan yang lainnya. Juga dalam menghadapi musuh yang tidak terlihat seperti syaitan dari kalangan jin. Namun seorang mukmin bisa menjadi kuat apabila ia benar-benar menggunakan tameng penghadang dan senjata yang ampuh. Senjata dan benteng berupa dzikir-dzikir dan do'a yang diajarkan oleh Allah dan Rasul-Nya (dari al-Quranul karim dan Sunnah Nabawi yang shahih) ini merupakan senjata dan benteng yang tidak ada banding-nya hingga hari Kiamat, karena dirancang, diramu, dan dibuat oleh Yang Mahakuasa, Mahaperkasa, Mahahidup dan Maha Berdiri Sendiri, tidak memerlukan suatu apa pun dari makhluk-Nya.
Semua yang tercantum dalam buku ini, bukan bualan paranormal yang menguras habis harta pasiennya. Bukan pula jampi-jampi dari dukun yang tidak tahu nasibnya sendiri, atau ramuan obat dari orang-orang yang mengaku ahli hikmah, akan tetapi ia tidak tahu apa arti hikmah itu sendiri.
Risalah ini dipenuhi dengan dzikir-dzikir penjaga dari segala kejahatan dan marabahaya. Siapa pun dapat dengan mudah mempraktekkannya kapan saja ia mau, dan tanpa biaya apa pun. Dzikir-dzikir dan do'a ini benar-benar Mujarab, Telah Teruji Khasiatnya, dan Telah Terbukti Manfaatnya Sejak Zaman Nabi  yang Mengajarkannya, Zaman Sahabat yang Mempraktekkannya, dan Zaman Para Pengikut Mereka yang Setia, Hingga Akhir Zaman, Insya Allah.
Mungkin Anda, keluarga Anda atau sahabat dekat Anda sedang mengalami musibah atau penyakit, baik lahir maupun bathin. Ada yang terkena sihir, ada yang disengat binatang berbisa, ada yang kerasukan jin, ada yang menderita kelumpuhan, atau mengidap penyakit-penyakit yang dokter mengatakan tidak ada obatnya.
Ketahuilah bahwa segala penyakit ada obatnya. Nabi bersabda: "Kagi setiap penyakit ada obatnya. Apabila obat itu te-p.ii dengan penyakitnya, maka pasti sembuh dengan izin Allah"
BERHENTILAH dari mendatangi dukun, paranormal, tukang sihir, atau orang-orang yang mengaku Ahli hikmah, dukun dengan berjubah dan bersorban, Awas Jangan Tertipu !bahaya laten dukun dijamin dapat menyengsarakan dunia akherat kita, yang sesungguhnya mereka tidak mengetahui apa-apa tentang himbingan Allah dan Rasul-Nya dalam mengobati penyakit manusia lahir dan bathin. Allah dan Rasul-Nya sangat sayang kepada hamba-Nya, dan Allah mencintai orang-orang yang bertaubat dan orang-orang yang membersihkan diri.
Serukanlah kepada mereka yang masih senang mendatangi dukun, kuburan, atau yang mereka anggap ber-keramat, "BERTAUBATLAH kalian dari mempercayai selain Allah  dalam mengatasi kesulitan hidup, karena hal itu termasuk kekufuran dan kesyirikan yang membawa kepada kepedihan dan bencana baik di dunia ataupun di akhirat."
Serukan pula kepada mereka yang terjerumus memuja syaitan, bahwa syaitan hanya membawa mereka kepada kefakiran dan kesengsaraan.

Dalam buku kecil dan ringkas ini telah dihimpun beberapa dzikir-dzikir yang mujarrab (telah teruji khasiatnya berdasarkan sabda Nabi atau pengala-man para Sahabat dan para pengikutnya), bersumber dari hadits-hadits yang shahih. Dzikir-dzikir ini cukup singkat, merupakan wirid untuk diamalkan sehari-hari, dan sangat bermanfaat. Dan demi Allah (saya bersumpah, tidak dusta), bahwa orang yang mengamalkannya, lalu menjadikannya sebagai suatu kebiasaan, niscaya diri dan akan aman. Demikian pula anak dan hartanya, semuanya akan aman dari tipu daya syaitan dan kebinasaan-kebinasaan yang senantiasa ada sepanjang zaman.. Allah akan mencukupi dan melindunginya.

0 200 komentar:

Posting Komentar

Ad Ad Ad

Ad